Monday, April 18, 2011

Bikin tahu, yuk

Projek ini sebenarnya projek kedua sudah lebih dulu sy kerjakan daripada projek tempe itu. Kalau tidak salah di bulan Agustus 2010 lalu. Baru sempat ditulis dan diupload sekarang. 
Pembuatan tahu yang pertama kali menggunakan pengental dari air jeruk lemon. Tahunya sih jadi, tapi rasanya asem. Udah gitu, karena kain tahu yang digunakan berupa  potongan seukuran tahu putih 400g, ya jadinya sulit sekali dipakai untuk meniriskan airnya.
Alhasil niat awal pengen bikin tahu pong jadi gagal. Tahu pong biasa digunakan untuk tahu gejrot favorit sy. Sebenarnya ada jenis tahu seperti tahu pong yang dijual di luar negeri. Namanya Tofu Puff, produksi Unicurd dan Superior Tofu. Tapi sepertinya hanya di jual di Amerika atau Kanada, ya. Di Jerman meski tahu produksi Unicurd juga dijual, tapi sampai sekarang sy belum pernah ketemu tuh sama si tahu pong. Ngga tau juga sih kalau di Belanda.
Sejenis tahu pong yang biasa dipake untuk masakan Jepang juga ada. Namanya Abuurage. Tahu ini bisa dibuat dari tahu biasa yang diiris tipis, lalu ditiriskan sampai airnya habis (dengan cara ditekan dengan benda yang datar), kemudian digoreng secara deep-fried, setelah itu dibelah sisinya sehingga membentuk kantong. Tahu seperti ini cocok untuk tahu isi, tapi tidak untuk tahu gejrot. 
Setelah browsing sana-sini, beli kain tahu, merengek ke suami minta dibuatkan kotaknya, ke apotek beli pengentalnya (calcium sulfat dan magnesium chlorid), bulatlah tekad untuk membuat tahu. Untuk menghemat tenaga dan listrik, susu kedelai saya pakai yang sudah jadi merk Pr*****l. Berdasarkan yang sy baca, merk ini tidak mengandung tambahan apapun. Atau bisa juga memakai yang Bio produksi Al**.

Bahan:
600g kedelai
4200ml air
20g pengental (calciumsulfat)+250ml air, aduk rata

yg sy gunakan:
2L susu kedelai
10g pengental (calciumsulfat)
125ml air

Prosesnya sebagai berikut: (berdasarkan video ini)
1. susu kedelai dimasak dengan api sedang sampai mendidih sembari diaduk
2. setelah mendidih, dinginkan sampai 85 derajat C (bila menggunakan pengental Calciumsulfat) atau 40 derajatC bila menggunakan lemon
3. masukkan pengental di dalam panci, goyangkan panci sampai tercampur rata
4. tuangkan susu kedelai dari jarak 60cm di atas panci. jangan diaduk lagi. diamkan selama 5 menit sampai bergumpal
5. alasi kotak tahu dengan kain tahu
6. dengan hati-hati potong2 susu kedelai yang sudah berubah konsistensi seperti puding
7. masukkan ke kotak tahu. ratakan. tutup dengan kain tahu sampai padat. tutup kotak kayu  dengan penutupnya. beri pemberat. diamkan selama 25 menit untuk mendapatkan tahu yang lunak, 30 menit untuk yang padat, 35 menit untuk yang padat sekali.

Tahu yang sudah jadi, selanjutnya saya olah menjadi tahu kuning.
Caranya: tahu dipotong sesuai selera, kemudian direbus dengan kunyit dan garam. jadi, deh.




Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...