Friday, January 20, 2012

Proyek Ulang Tahun Anak



Akhir pekan lalu, putri saya berulang tahun ke 4. Dia ingin merayakan bersama teman2nya di rumah dan di Kindergarten. Keinginannya ini sudah dia sampaikan sebenarnya sebulan yang lalu. Jadi sy sebenarnya cukup punya banyak waktu untuk menyusun rencana dan memikirkan pernak-pernik apa saja yg dibutuhkan nantinya. Ini penting, mengingat sy akan mengerjakan semuanya sendirian.. 

Wednesday, January 18, 2012

Unagi no kabayaki


Seumur-umur baru sekali ini saya menyentuh belut. Selama di Jakarta pun, hewan ini tak pernah saya sentuh. Kalau dikonsumsi ya hanya bentuk kripiknya saja saya suka. Selain itu, no way.. Hhmm.. kali ini karena demi suami (halah..halah..) akhirnya sentuh-menyentuh belut pun saya lakukan. Ini bermula saat kami belanja ikan di tempat biasa di Köln. Ternyata hari itu sedang ada stok belut (Aal). Belutnya pun bukan belut laut sebesar 'gaban' yang sudah biasa mereka jual, tetapi belut sungai yang kecil2, seperti yang biasa dipakai untuk lomba 17an di Indonesia.

Telur Balado



Ada gunanya memang selalu menyimpan stok balado di kulkas. Kalau sedang bingung menentukan menu bawaan makan siang Ayah atau saya sedang dilanda cooking-blue, ini jalan keluarnya. Memadukan lauk dengan balado. Dari mulai ikan, udang, terong, sampai telur. Biasanya telur sudah sy rebus dari malam harinya, lalu pagi2 digoreng supaya berkulit dan terakhir dicampur dengan baladonya. Aduk-aduk, jadi deh..

Wednesday, January 4, 2012

Tumis Grünkohl


Grünkohl (Brassica oleracea var. sabellica L, Kale,-en) merupakan sayur pilihan saya untuk mengganti masakan berbahan dasar daun singkong. Misalnya saja gulai daun singkong , lalapan atau tumis daun singkong. 
Resep ini saya dapat dari kawan yang spesialisasinya masak masakan Padang. :)

Mangkuk fritur




Beberapa waktu lalu di milis sempat ada bahasan tentang kulit Pie Tee yang mirip2 dengan mangkuk fritur maupun kratongtong. Jadi teringat kalau sy pun memiliki cetakan kratongtong yang sudah 2 bulan lebih menganggur di dapur. Cetakan ini sy dapat melalui seorang kawan yang kebetulan sedang mengunjungi Thailand selama beberapa bulan. Menurut cerita kawan saya, dia agak 'sulit' menemukan cetakan ini mengingat ketidaksinkronan antara pelafalan, tulisan latin dan tulisan Thailand. :)
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...