Thursday, July 21, 2011

Bala-bala


Alhamdulillah, akhirnya bisa juga membayar 'hutang' membuatkan bala2 untuk suami. Sebenarnya dia sudah minta dibuatkan untuk hadiah ultahnya bulan lalu. Apa daya, karena mobilitas dan aktivitas sempat terganggu karena jempol kaki yang mesti dioperasi, akhirnya bala-bala ini baru terealisasi sekarang. 

Sebelum-sebelumnya sih pernah juga bikin. Hanya saja, hasilnya bervariasi. kadang garing, kadang ngga. Kalau berdasarkan resep dari mami, supaya gorengan jadi kriuk crunchy garing, sebaiknya menambahkan soda kue di adonan tepungnya. Nah, berhubung takarannya kira2, hasilnya juga lain-lain. Itu juga yang akhirnya membuat saya malas membuatkan bala-bala untuk suami, padahal makanan ini merupakan favoritnya.
Sekarang setelah bertemu dengan resep ini, moga2 jadi tidak malas lagi menyuguhkannya untuk suami. Resep ini saya dapat dari seorang kawan, namanya Reni juga, yang saat ini sudah pindah ke Swiss. Saat acara perpisahannya, bala2 ini termasuk salah satu makanan yang disuguhkan. Ternyata suami saya suka sekali dan 'memaksa' saya mencari tahu siapa yang membuatnya dan kemudian minta resepnya. Menurut Reni, dia mendapat resep tersebut dari blog mba Vania. Hanya saja, Reni membuatnya tanpa menggunakan telur. Berikut ini resep versinya yang kemudian saya praktekan:



Bahan:
500g irisan kol dan wortel
Daun bawang --> sy tdk pake
200g tepung terigu 
100g tepung beras
300ml air
Minyak goreng secukupnya --> sy tambahkan Pflanzenfett/minyak padat/mentega putih

Bumbu halus:
2 buah schaloten dan 5 siung bawang putih --> sy ganti dengan 4 sdm bumbu dasar

5 buah kemiri
Merica dan garam secukupnya



Cara:
1. aduk tepung, daun bawang, air dan bumbu halus hingga licin
2. panaskan minyak
3. Versi Dapur Jujun: sayuran tidak dimasukkan semua ke dalam adonan tepung supaya tidak menambah cairan. beri sesendok irisan sayur di tepi adonan tepung, aduk2 sedikit di tepi, masukkan ke minyak yang sudah dipanaskan, ratakan permukaannya. goreng sampai matang

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...