Wednesday, June 15, 2011

Kerang rebus saus nanas kacang


Ah.. lagi2 jajanan kaki lima. Kangeeeen... BIla makan di kedai seafood kaki lima, menu ini biasanya kami pesan sebagai appetizer. Cukup 3 porsi saja untuk dimakan berdua suami. Ckckck.. setelah itu barulah pesan yang lain2. Pernah saat makan di kedai seafood di daerah Pondok Gede (dekat RS Haji), bon yang kami harus bayar sekitar 110ribuan rupiah saja (berdua). :))
Siapa bilang makan di kaki lima murah. Hehhe..mahal lah kalau porsi yang makan seperti saya dan suami.
Untuk menuntaskan kangen, kali ini mencoba bikin sendiri dengan menggunakan kerang hitam (seperti kerang hijau). Resepnya saya dapat dari blog mb Anne Vijaya.


Untuk 4 porsi
675 g kerang hijau dengan cangkang
1 batang serai, memarkan
2 cm jahe, memarkan

Sambal kacang
100 g kacang tanah kupas
1 buah cabai merah, potong 3
2 siung bawang merah, kupas utuh
1 siung bawang putih, kupas utuh
200 ml air
½ sdt garam
½ sdt gula
4 sdm daging nanas parut
4 sdm saus cabai botolan
4 sdm saus tomat botolan

Cara:
1. Rendam kerang di air bergaram selama 2 jam. Setelahnya, sikat cangkang di bawah aliran air hingga bersih. Buang ‘jenggot’ kerang dengan cara menariknya.
2. Panaskan air sebanyak 2 liter bersama serai dan jahe. Masukkan kerang, rebus selama 15 menit. Tiriskan. Jika masih ada kerang yag menutup, buang. Lepaskan cangkang atasnya.
3. Sambal kacang : goreng kacang tanah, cabai, bawang merah, dan bawang putih hingga kacang keemasan, tiriskan. Proses kacang dan bumbu dalam blender bersama air hingga halus, sisihkan. Panaskan wajan. Masak kacang yang telah dihaluskan dengan sisa bahan sambal kacang hingga mengental.
- Penyajian : untuk satu porsi, campur 1 sdm sambal kacang, 1 sdm saus tomat botolan, 1 sdm saus cabai botolan, dan 1 sdt nanas parut, aduk rata. Sajikan bersama kerang rebus.

2 comments:

  1. wah ini kesukaan suamiku nih mba.. kalo kita bilangnya kerang rebus medan..
    gara2 liat ini aku tanya suamiku mau buat ga..eh dia nolak, katanya nti jadi kangen pengen pulang, hehe... emang mantep banget nih.. simple seger tapi enak @_@

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...