Monday, June 30, 2014

Cheese Stick (dengan electric pasta maker)



Sejak beberapa hari yang lalu saya terpikir untuk membuat cemilan asin. Apalagi ini sudah masuk bulan Ramadhan. Hitung-hitung membuat stok makanan untuk lebaran. Itu pun sebenarnya kalau tak bernasib seperti sus kering yang sudah tandas sebelum waktunya. Tidak apa-apa juga sebenarnya, sih. Toh yang menghabiskan pun putri dan suami saya yang memang sangat menggemari cemilan asin.

Karena di kulkas masih ada persediaan keju parut keras (hartkäse), sepertinya enak juga kalau dibuat cheese stick. Ngomong-ngomong soal cheese stick, dulu waktu kecil, saya ingat sering diminta membantu mama untuk memutar alat pencetak cheese stick. Biasanya setelah cheese stick jadi, mama menyimpannya di kaleng biskuis Khong Guan yang kotak besar itu. Nah, setelah saya menikah dan tinggal di Jerman, alat ini termasuk dalam alat dapur pertama (sebelum putri saya lahir) yang saya miliki, bersamaan dengan timbangan digital dan mixer tentunya. 

Meskipun sudah lama menghuni rak dapur tempat tinggal kami, alat ini pada kenyataannya jarang saya gunakan. Masalahnya ternyata terletak pada kemalasan saya untuk membuat adonan yang kalis sebelum bisa digiling dengan alat tersebut. Akhirnya beralihlah saya pada electric pasta maker, seperti yang pernah saya ceritakan di sini

Nah, dalam rangka membuat cheese stick dengan cepat, menggunakan electric pasta maker sepertinya merupakan jawabannya. Berdasarkan pengalaman menggunakan alat ini sebelumnya, kali ini saya harus lebih berhati-hati dalam menentukan banyaknya cairan dalam adonan dan kapan waktu yang tepat saat adonan harus ditekan keluar secara otomatis.  


Menggunakan resep cheese stick ibu Fatmah Bahalwan (NCC) yang sedikit dimodifikasi dengan penambahan air, akhirnya cheese stick berhasil dibuat dalam waktu yang relatif cepat. Kekurangan dengan cara ini adalah cheese stick cenderung menempel satu sama lain. Solusinya sepertinya pada saat adonan keluar dari lubang, sebaiknya langsung 'dibedaki' dengan tapioka. 
 

Bahan:
150g tepung terigu (tipe 550)

100g tepung sagu (tapioka)
1 sdt garam
2 butir  telur
1 sdm mentega cair --> saya pakai margarin

50g keju parmesan, parut --> sy pakai 65g
15 sdt air (50-75ml) --> tambahkan sedikit demi sedikit

Cara:
1. Masukkan seluruh bahan di dalam electric pasta maker. Nyalakan sesuai petunjuk alat. 
2. Perhatikan kelembaban adonan. Bila terlihat terlalu kering, masukkan air sedikit demi sedikit. 
3. Keluarkan adonan setelah adonan berbutir-butir seperti separuh kemiri.

1 comment:

  1. Casinos Near Me - Mapyro
    Find the closest Casinos 오산 출장안마 to 여주 출장안마 you in the USA with Mapyro. Trails, biking, walking, driving. Map. 화성 출장안마 Find the closest Casinos to you 안산 출장마사지 in the USA 보령 출장안마 with Mapyro.

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...